Dari yang tua

http://bopswave.googlepages.com/englishflag.jpg English Version



Jika kita mengamati gambar asli dari standar grafik konstruksi atap yang dibuat untuk standar bangunan di Belanda pada 50an, terlihat jelas bahwa konstruksi yang sama masih digunakan pada kebanyakan bangunan di Indonesia sampai sekarang.




Art deco style applied to the facade, adding more taste to the old time building.



kadangkala, bangunan tua tidak dirawat dengan baik, menjadikannya terlihat kotor.



Sebuah contoh bangunan komersial yang dibangun Belanda, sebuah facade yang menarik dari jendela-jendela dengan panel-panel kaca. Kita bisa melihat bahwa bangunan ini mirip dengan restoran di Eropa, namun dengan pendekatan atap khas tropis.



Sebuah bangunan dengan gaya art deco, yang sekarang berfungsi sebagai kantor usaha desain grafis. Bangunan ini merepresentasikan pengaruh gaya ini di Indonesia.



Sebuah pintu dari sebuah rumah kolonial dengan gaya yang khas, panel pintu dibuat dari kayu, dilengkapi dengan sistem pengunci.



Detail dari sebuah ruko, dua lantai. Detailnya sangat menawan. Bangunan ini difungsikan sebagai toko yang menjual perlengkapan fotografi.


Ketika dilestarikan dengan baik, sebuah rumah toko dapat menjadi sangat menarik. Karena rumah-rumah kolonial biasanya menggunakan plafon tinggi, tampilan depan lantai satu bisa dibagi dua; bagian pintu dan jendela, dan bagian jendela-jendela atas.


Bangunan yang sama seperti diatas, namun disini diperkuat dengan kanopi untuk menghindari tampias hujan berlebihan. Ini membawa kesan 'lama dan baru' yang menjadi satu. Warna merah yang diaplikasikan menambah rasa 'baru' bangunan, demikian juga dengan penggunaan jendela kaca.


Kata 'modern' menjadi semangat toko saat ini, sementara itu bangunannya membawa kita ke masa lalu.



Pinatu Kontak



Toko kue. Ini adalah ekspresi lain dari arsitektur bangunan kolonial. Dinding putihnya menangkap garis-garis kotor debu karena hujan. Sementara kanopi ini merupakan tambahan dari arsitektur tropis, yang mungkin ditambahkan kemudian.



Sebuah rumah dengan fungsi baru sebagai toko, menjual kebutuhan sehari-hari. Kita bisa melihat dekotasi dindingnya, menambah nilai estetis dari bangunan. Tanpa dekorasi ini, rumah ini mungkin terlihat seperti rumah biasa.


________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2008 astudio Indonesia. All rights reserved.

Dari yang tua Share on...

0 comments on Dari yang tua :

Post a Comment and Don't Spam!