astudioarchitect.com Kamar mandi merupakan bagian tak terpisahkan dari sebuah rumah maupun bangunan lainnya. Saat ini fungsi kamar mandi sudah meluas dan tidak lagi hanya berfungsi sebagai tempat membersihkan diri, hal ini karena kamar mandi bisa menjadi tempat termahal dan termewah dalam sebuah rumah, karena peralatan dan fasilitasnya. Misalnya, satu keran air dengan showernya banyak yang seharga lebih dari 5 juta rupiah. Tidak hanya bak mandi, shower dan kloset, kamar mandi juga bisa dilengkapi dengan bathtub, washtafel, bahkan taman pribadi. Kamar mandi bisa digunakan untuk kegiatan seperti relaksasi, berendam, membaca, bahkan menikmati alam bila dilengkapi dengan bagian taman tersendiri.
Melalui buku yang saya pilihkan ini, saya mengajak pembaca astudio untuk melihat banyak kemungkinan yang bisa ditawarkan oleh sebuah kamar mandi nuansa alam. Dituliskan oleh Hengky Pramudya, terdapat beberapa langkah untuk mendesain kamar mandi bernuansa alam. Pertama kita harus merencanakan zona atau perletakan peralatan dan fasilitas kamar mandi, karena hubungannya dengan perpipaan dan pembuangan air. Kedua kita harus merencanakan penghawaan alaminya, karena kamar mandi yang baik seharusnya tidak menggunakan penghawaan buatan ataupun exhaust fan. Keberadaan sebuah taman didalam kamar mandi meskipun hanya merupakan bagian kecil sudah merupakan kelebihan tersendiri. Langkah selanjutnya bisa Anda baca dalam buku ini.
Dapatkan buku ini di toko buku terdekat.
________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2011 astudio Indonesia.
All rights reserved.
0 comments on Kamar Mandi Bernuansa Alam [buku] :
Post a Comment and Don't Spam!