astudioarchitect.com Nama saya Probo Hindarto, saya sudah menuliskan beberapa buku baik yang sudah diterbitkan maupun yang akan diterbitkan. astudio berdiri pada Maret 2005, Misi kami adalah mendesain bangunan-bangunan yang dibutuhkan masyarakat. Dalam proses mendesain itu tak lupa kami selalu berusaha mengembangkan ilmu dalam arsitektur dan bangunan, sehingga menjadi arsitek kurang responsif terhadap tantangan jaman. Dalam perjalanannya kami mengembangkan studio arsitek sekaligus studio penulisan dengan saya sebagai penulis buku/ buku berformat majalah.
Diatas adalah cover buku-buku hasil tulisan saya yang dapat Anda temui di toko-toko buku seperti Gramedia, Toga Mas, Kharisma, Gunung Agung, dan sebagainya. Selain itu saya juga menulis buku tentang tutorial komputer. Saya ingin terus menulis buku, dan sekalian belajar terus tentang arsitektur. Semua buku itu dan buku-buku selanjutnya yang ingin saya tulis adalah wujud dari keinginan saya untuk menjadi arsitek yang baik, sekaligus memberikan wacana arsitektur rumah tinggal yang lengkap bagi seluruh pembaca sekalian. Sehingga, tidak saya saja yang berkembang, para pembaca juga semakin mengerti lebih jauh tentang rumah tinggal.
KORAN SINDO
Selain buku, karya saya juga dimuat setiap minggu di banyak koran di Indonesia, setahun lalu saya mengasuh rubrik konsultasi desain rumah di koran-koran grup Kompas Gramedia. Saat ini saya mengasuh konsultasi desain rumah/ Griya di Koran Seputar Indonesia yang terbit setiap Jum'at bila tidak ada halangan khusus. Artikel2 saya juga banyak dimuat di Seputar Indonesia, Koran Kontan, dan lain-lain, kadang sebagai penulis, kadang sebagai narasumber melalui wawancara.
KORAN SINDO
Selain buku, karya saya juga dimuat setiap minggu di banyak koran di Indonesia, setahun lalu saya mengasuh rubrik konsultasi desain rumah di koran-koran grup Kompas Gramedia. Saat ini saya mengasuh konsultasi desain rumah/ Griya di Koran Seputar Indonesia yang terbit setiap Jum'at bila tidak ada halangan khusus. Artikel2 saya juga banyak dimuat di Seputar Indonesia, Koran Kontan, dan lain-lain, kadang sebagai penulis, kadang sebagai narasumber melalui wawancara.
Semoga website ini dapat memberikan manfaat bagi Anda, saya dan seluruh pengunjung weblog astudio sekalian. Salam dari saya dan terimakasih….
________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2010 astudio Indonesia. All rights reserved.
0 comments on Buku-buku arsitektur & rumah Probo Hindarto :
Post a Comment and Don't Spam!