Merubah kesan ruang tamu; ruang tamu dengan kesan lembut

http://bopswave.googlepages.com/englishflag.jpg English Version



18 Desember 2007 - Kesan ruang yang lembut atau kuat bisa dicapai melalui desain ruangan. Kesan lembut menunjukkan kesan 'welcome' dari ruang tamu ini, dimana prinsip-prinsip desainnya bisa kita ambil untuk mendesain ruang-ruang dalam rumah kita. Kelembutan kesan ruang tamu ini cukup menarik untuk disimak, tidak hanya karena sifatnya yang menenangkan, namun terlihat cukup elegan, tidak ramai, dan mengundang untuk duduk dan mengobrol. Meskipun demikian, kesan ruangan tidak menjadi feminim karena menggunakan warna-warna aksen yang maskulin, seperti hitam dan merah.

Kualitas ruangan dari sisi lembut tidaknya kesan ruangan pada contoh ruang tamu diatas setidaknya memiliki karakter sebagai berikut;

  • Warna yang digunakan dalam ruang yang berkesan lembut banyak melalui warna-warna pastel, putih, dengan warna-warna yang hangat, namun bisa pula diperkuat dengan warna kuat seperti hitam, merah, hijau seperti contoh diatas. Warna-warna netral seperti hitam, abu-abu, coklat dan hijau tidak merusak kesan ruangan secara keseluruhan, karena warna-warna ini dapat dipadukan dengan warna-warna lain dalam seluruh skema warna.
  • Adanya kesan transparan dimana cahaya pantulan matahari bisa masuk dari luar dan menjadikan korden terlihat menonjol, memperlihatkan sisi lembutnya.
  • Cahaya matahari dari luar menjadi sumber cahaya utama dalam ruangan ini dengan menimbulkan gelap-terang yang menarik.
  • Bahan material sofa, cushion, dan tirai terlihat lembut, selain itu material dalam ruangan ini dipilih dari material yang 'dove' dan tidak mengkilat. Kesan mengkilat seperti logam menimbulkan sensasi visual yang diterima mata dan pikiran kita sebagai kesan 'dingin'. Dalam hal ini material yang 'dove' turut menunjang kesan lembut ruangan.

Mungkin ruangan dengan prinsip desain semacam ini bisa Anda terapkan untuk membuat suasana baru dalam ruang tamu Anda. Selain itu, bila Anda ingin merubah suasana ruang tamu atau ruang lainnya, barangkali tips-tips dibawah ini bisa membantu Anda.

  • Bila ruangan terlihat kumuh atau kotor, lihat dahulu, apa kira-kira yang menyebabkan kotor atau kumuh. Bisa jadi cat temboknya telah mengelupas, atau sudah kusam, berdebu, bahkan ada sarang laba-laba kecil di pojok ruangan yang agak terlewat oleh mata kita.
  • Bila tembok yang kotor setelah dibersihkan masih terlihat kotor, barangkali sudah waktunya bagi kita untuk mengecat ulang tembok tersebut. Berbagai pilihan cat tembok ada di pasaran saat ini dan kita bisa memilih sesuai kebutuhan kita. Untuk kesan ruang tamu yang lembut, pilih dari warna cerah, pastel dan warna putih. Kita bisa membuat salah satu dinding sebagai aksen dengan warna lain.
  • Periksa ulang bila Anda ingin mengganti korden, sarung bantal, karpet dan benda-benda aksesori lainnya di ruangan tersebut. Mengganti pernak-pernik ini bisa memberi perubahan yang cukup besar dan menarik sehingga ruangan terlihat fresh.
  • Ganti hiasan ruangan dengan yang baru dan cozy, ganti bunga plastik Anda dengan bunga asli atau buatan yang terlihat lebih segar. Ganti lukisan pemandangan lama Anda dengan artwork atau lukisan dengan warna-warna baru.

Setelah melakukan berbagai tips ini, ruang tamu atau ruang lain dirumah Anda pasti langsung terlihat segar dan menarik. Barangkali kita bisa menerapkan ide-ide ini untuk menyambut hari besar, liburan, dan sebagainya. Selamat mencoba!

________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2008 astudio Indonesia. All rights reserved.

Merubah kesan ruang tamu; ruang tamu dengan kesan lembut Share on...

0 comments on Merubah kesan ruang tamu; ruang tamu dengan kesan lembut :

Post a Comment and Don't Spam!